Keterangan Gambar : IAI Syarifuddin dan AKT Gelar Rapat Akademik Semester Genap 2021-2022 dipimpin Rektor, KH. Drs. Satuyar Mufidz, M.A
Lumajang - Institut Agama Islam (IAI) Syarifuddin dan Akademu Komunitas Teknologi Syarifuddin (AKTS) menggelar rapat akademik semester genap tahun akademik 2021/2022 di ruang serba guna, Sabtu (29/1/2022).
Rektor IAI Syarifuddin, KH. Drs. Satuyar Mufidz, M.A dalam sambutannya mengatakan, berharap dosen dalam melakukan perkuliahan selalu menyampaikan visi misi kampus berbasis pesantren. Kemudian tetap melakukan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
"Alhamdulillah, kita sudah memiliki jurnal " Iqtishoduna" Sinta 2 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, " ujarnya.
Lanjut dia, untuk mendukung program kualitas akademis dan praksis mahasiswa melalui Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). IAI Syarifuddin telah melakukan MOU dengan 29 perguruan tinggi islam di Pesantren se Tapal Kuda.
"Semoga nanti program MBKM mampu menjawab kebutuhan masyarakat yang akan mengkuliahkan anaknya," paparnya.
Para Dosen diharapkan jadi figur mahasiswa untuk meraih cita-citanya. Sehingga saat ada mahasiswa - mahasiswi yang dianggap tidak pantas bersikap baik akdeminis nok akademis bisa diingatkan.
"Anggap mereka anak panjenengan, " jelasnya.
Sementara itu, Warek I, Dr. Masyhuri menambahkan, perkuliahan akan dimulai pada tanggal 6 Februari 2022. Untuk program MBKM masih dirumuskan dan bagi calon mahasiswa baru akan mengikuti secara langsung.
"MBKM memberikan kewenangan belajar mahasiswa dalam perkuliahan. Kampus menyiapkan rencana MBKM untuk ditawarkan ke mahasiswa," ujarnya.
Warek II, Haidar Idris, M.T.Hi mengatakan, pihaknya terus memberikan kemudahan pembayaran perkuliahan. Karena selama pandemi masyarakat terdampak.
"Jadi ada dispensasi yang kami berikan ke mahasiswa terkendala pembayaran karena orang tuanya terdampak pandemi, " Jelasnya.
Sedangkan, Warek III, Dr. Mohammad Darwis, M.Pd.I mengaku terus mendorong mahasiswa melakukan kegiatan dalam peningkatan kapasitas. Selain itu mendorong dosen juga memiliki program dalam meningkata output mahasiswa ditengah masyarakat.
"Kemarin, sudah dikukuhkan Syarifuddin Outbound and Leadership Development atas inisiasi dosen Manajemen Dakwah," pungkasnya. (Har)