Keterangan Gambar : Rektor IAI Syarifuddin Lumajang, KH. Drs. Satuyar Mufidz, M.Ag
Lumajang - Kampus Islam Terbesar di Lumajang bukan tagline, tapi memang benar adanya. Hal ini diungkapkan oleh Rektor IAI Syarifuddin, KH. Drs. Satuyar Mufidz, M.Ag saat penutupan Campus Expo Ramadhan di GM Plaza, Minggu (17/04/2022).
"Bukan sekedar tagline ya," ungkapnya.
Masih kata dia, Kampus IAI Syarifuddin memiliki 7 Program studi dengan 3 Fakultas. Apalagi ada jurusan D2 Adminitrasi Perkantoran di AKademi Komunitas Teknologi Syarifuddin.
"Untuk Perguruan tinggi dengan sebutan Rektor, IAI Sayrifuddin pertama kali dan kampus Institut pertama juga," jelasnya.
IAI Syarifuddin juga akan membuka S2 Magiste Pendidikan Agama Islam dan Ijinnya akan segera turun. "Mohon ijin segera turun ijinnya," jelasnya. (har)